Pemilihan Jasa Pembuatan PT Terpercaya, Cepat, Dan Bertanggung Jawab


Pemilihan Jasa Pembuatan PT Terpercaya, Cepat, Dan Bertanggung Jawab

PT atau Perseroan Terbatas merupakan badan usaha di Indonesia yang diatur di UU Nomor 40 Tahun 2007. Modal yang digunakan untuk pembangunan PT berasal dari saham-saham. Pemilik mendapatkan bagian sesuai saham yang dimiliki. Jika Kamu ingin membangun PT sekarang ada jasa pembuatan PT

Perseroan terbatas ternyata ada dua yakni PT dan PT perseorangan. Pertama, PT atas dasar perjanjian setidaknya didirikan 2 orang bisa lebih. Sedangkan untuk PT perorangan adalah biasanya hanya didirikan 1 orang saja tidak lebih. 

Syarat pendirian PT 

Sebelum pendirian PT Kamu harus mempersiapkan beberapa persyaratan berikut:

1. Mengajukan nama PT 

Pengajuan nama diajukan notaris dengan Sistem Administrasi Badan Hukum (Sisminbakum) Kemenkumham. Syarat yang harus dilengkapi adalah :

  • Formulir asli serta pendirian surat kuasa.

  • Fotokopi (KTP) dari para pendiri serta pengurus perusahaan.

  • Fotokopi (KK) dari pimpinan atau pendiri PT.

2. Membuat Akta Pendirian PT

Pembuatan dilakukan notaris serta mendapat persetujuan oleh Menteri Kemenkumham.  Beberapa hal yang harus Kamu perhatikan adalah:

  • Kedudukan PT harus ada di dalam Republik Indonesia. Jelas dimana letak operasional PT tersebut, kota, kecamatan, dll. 

  • Pendiri PT paling sedikit 2 orang.

  • Menjelaskan jangka waktu PT beroperasi. Kamu dapat memilih selama 10, 20, 30 tahun atau lebih. Bisa juga memberlakukan seumur hidup.

  • Menjelaskan tujuan, maksud, dan bidang usaha PT.

  • Akta Notaris berbahasa Indonesia.

  • Pendiri wajib andil ambil bagian, terkecuali jika nanti ada peleburan.

  • Modal utama setidaknya Rp.50.000.000, dengan penyetoran modal paling sedikit 25% daripada modal dasar.

  • Punya setidaknya 1 orang Direktur juga 1 orang Komisaris.

  • Pemegang saham wajib WNI, kecuali PT memakai Modal Asing ata PT PMA.

3. Membuat SKDP

SKDP atau Surat Keterangan Domisili Perusahaan Kamu ajukan di kantor lurah setempat sama seperti alamat kantor. Persyaratan yang diajukan adalah: 

  • fotokopi PBB (Pajak Bumi dan Bangunan) tahun terakhir, 

  • Perjanjian kontrak/sewa lokasi usaha. 

  • (KTP) Kartu Tanda Penduduk Direktur, 

  • (IMB) Izin Mendirikan Bangun jika PT tidak ada di gedung perkantoran.

4. Membuat NPWP

Syarat pembuatan NPWP adalah untuk NPWP pribadi Direktur PT. Syaratnya : 

  • fotokopi KTP Direktur (bisa fotokopi Paspor untuk WNA, khusus PT PMA) 

  • SKDP

  •  Akta pendirian PT.

Pada NPWP biasanya untuk pajak PT perorangan dengan omset setahun di bawah 4,8M akan kena pajak final 0,5% dari omset tiap bulannya. 

Penyetoran pajak biasanya dilakukan lewat bank persepsi. Sedangkan untuk pajak PT yang bukan perorangan pajaknya senilai 25 %.

5. Membuat anggaran Dasar PT 

Permohonan diajukan ke Menteri Kemenkumham guna pengesahan Anggaran Dasar Perseroan PT selaras dengan UUPT. Syarat yang dibutuhkan : 

  • Bukti setoran modal di bank sesuai di akta pendirian.

  • (PNBP) Bukti Penerimaan Negara Bukan Pajak untuk pembayaran berita acara negara.

  • Akta pendirian yang asli.

6. Membuat Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)

SIUP sangat berguna bagi PT, sebab dipakai untuk menjalankan aktivitas usaha.

Kewajiban membuat SIUP ini, karena PT termasuk perusahaan dengan (KBLUI) Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia. 

7. Membuat Tanda Daftar Perusahaan (TDP)

Perusahaan yang sudah mempunyai Tanda Daftar Perusahaan, artinya perusahaan telah melakukan wajib daftar sesuai peraturan pemerintah. Jadi bukan perusahaan ilegal. 

8. Berhasil masuk (BNRI) Berita Acara Negara Republik Indonesia 

Jika pengajuan dan seluruh persyaratan disetujui. Maka PT akan masuk dan diumumkan pada BNRI. Jadi, sampai disini status PT telah berbadan hukum dan diakui oleh negara. 

Memilih Jasa Pembuatan PT Terpercaya 

Jika Kamu ingin membuka PT, namun kamu ingin memakai jasa pembuatan pt perorangan. Kamu harus perhatikan hal-hal berikut ini: 

1. Pilih sesuai anggaran yang Kamu punya

Sebelum kamu menggunakan jasa pendirian PT. Kamu harus memastikan dulu harga juga kualitas yang diberikan oleh jasa pendiri tersebut. 

Pilihlah jasa yang tidak lewat pihak ketiga ketika proses pengajuan dan pengurusan dokumen. Hal ini untuk meminimalkan pembengkakan harga. 

2. Konsultasinya mudah

Carilah perusahaan yang mau memberikan konsultasi dengan mudah, akurat, dan tidak bertele-tele. Jadi, Kamu tidak akan kehabisan waktu untuk menghubungi atau mencari informasi.

3. Punya kualitas dan bonatif

Pastikan perusahaan mempunyai notaris yang benar-benar berkualitas dan profesional. Jadi proses pendirian PT bisa berlangsung dengan cepat dan penuh tanggung jawab. 

Kamu bisa mengecek dalam website penyedia jasa. Cek seluruh informasi penting yang disajikan. Tarik kesimpulan, baru Kamu bisa memilih melanjutkan pemakaian jasa atau tidak. 

4. Pilihlah jasa yang ada promonya 

Jangan berpikir jasa yang ada promo adalah jasa yang jelek. Kadang ada yang menyediakan promo khusus untuk mereka di waktu tertentu. Maka manfaatkan promo tersebut dengan baik. 

5. Jasa terpercaya dari review sebelumnya 

Cek juga review dari pelanggan sebelumnya. Jadi lebih baik cari jasa yang sudah banyak menangani konsumen. 

Pengalaman yang jauh lebih banyak, bisa memudahkan Kamu untuk segera mendapatkan penanganan pendirian PT. Jadi prosesnya bisa cepat dan jelas. 

Cara Membuat PT Perorangan

Jika Kamu ingin membuat PT perorangan, syarat yang harus kamu  

  • KTP yang mendirikan PT 

  • NPWP milik Pendiri

  • Alamat dari Perseroan Perorangan (Kalau Kamu ada di Jakarta, maka  Kamu harus penuhi Tentang Rencana Detail Tata Ruang Dan Peraturan Zonasi sebagai syarat zonasi atas dasar Peraturan Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 1 Tahun 2014) 

  • Surat Pernyataan Pendirian Perseroan Perorangan. Surat ini harus Kamu daftarkan secara online dengan cara : 

    • Mengisi Nama, tempat kedudukan perusahaan
    • Jangka waktu perusahaan
    • Maksud, tujuan dan aktivitas usaha.
    • Nilai modal dasar, modal yang ditempatkan, juga modal yang disetor
    • Nilai nominal serta jumlah saham
    • Alamat PT perorangan. Mengisi Nama lengkap, tempat tanggal lahir, tempat tinggal,  pekerjaan, NIK,  dan NPWP milik pribadi.

Pemilihan Nama PT Perorangan

Memang pemilihan nama PT untuk perorangan tidak terdapat aturan yang pasti. Maka Kamu bisa memakai ketentuan pemakaian nama PT dalam Peraturan Pemerintah No 43 Tahun 2011 (PP 43/2011).

Pemberian nama PT sebaiknya memakai bahasa Indonesia dan jangan pakai bahasa asing. Ingat, Jangan memberikan nama PT yang sama dengan PT yang sudah ada sebelumnya. Nama PT sebaiknya pakai minimal 3 kata dan jangan pakai angka. 

Syarat ini Kamu persiapkan dan kamu serahkan ke Pihak jasa pendirian pt perorangan terkait. Selanjutnya Kamu tinggal menunggu instruksi selanjutnya yang diberikan oleh penyedia layanan jasa ini. 

Pilih KBLI PT Perorangan

Satu persyaratan yang perlu Kamu perhatikan adalah kegiatan usaha apa yang dijalankan. Dalam hal ini Kamu wajib mengacu pada (KBLI) Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia.

Kegiatan usaha yang dilakukan sebaiknya harus sesuai dengan ketentuan dan diperbolehkan oleh negara. Bukan kegiatan usaha yang melanggar hukum dan norma. 

Kamu bisa memakai KBLI 2020 dengan kode bidang usaha 5 digit serta tidak terdapat batasan maksimal pada kode KBLI 2020 yang dapat kamu ambil. Kamu bisa memilih sebanyak mungkin. 

Sekarang Kamu pasti sudah paham bagaimana cara memilih jasa pembuatan Pt yang jelas beserta persyaratan yang akan Kamu persiapkan. semoga bermanfaat. 

 


Penutup

Infiniti Superapp adalah platform penyedia Layanan Bisnis Super Lengkap: Office, Legal, Tax, Accounting, Digital dan Apps. Layanan kami termasuk sewa virtual office, jasa pembuatan pt, jasa pendirian pt dan virtual office serta layanan lainnya.

Infiniti berdiri sejak tahun 2017 dan dengan 2.200++ bisnis mempercayai kami, 15.000++ layanan surat menyurat, 0 dokumen yang hilang, 19 meeting room di semua lokasi.

Penulis

Shari S. Warisman

Shari adalah Partner Legal di Infiniti. Memiliki banyak pengalaman dalam pendirian badan usaha khususnya market entry solution di Indonesia. Shari bertanggung jawab atas operasional Divisi Legal untuk memberikan pelayanan terbaik.

Ketentuan Pengutipan Website

Apabila kamu ingin mengutip tulisan dari Infiniti kamu bisa atribut penulisan sumber dengan format dibawah ini:


⬇️ ⬇️ Copy paste ⬇️ ⬇️

Shari S. Warisman. "Pemilihan Jasa Pembuatan PT Terpercaya, Cepat, Dan Bertanggung Jawab". Infiniti Blog [tanggal kamu akses]. https://office.infiniti.id/blog/legal/pemilihan-jasa-pembuata-pt-terpercaya
Logo Infiniti Blog

Superapp Bisnis #1 di Indonesia | Layanan Bisnis Super Lengkap: sewa office, layanan legalitas, layanan tax & accounting, layanan digital serta apps

Pilih Blog: Office Legal All

Virtual Office Murah

Dengan Rp 2.3 juta / tahun, kamu bisa bebas meeting semua lokasi

Jakarta Utara | Jakarta Selatan | Jakarta Barat | Jakarta Pusat (NEW 2022)

lokasi infiniti office jakarta

google logo 240+ Review

Avg 4.9 of 5

tanya infiniti
tanya infiniti